Desk Evaluasi Zona Integritas BPS Kota Pekalongan Menuju WBBM 2021 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Pekalongan

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Pekalongan waktu layanan Senin - Jum'at (sesuai hari kerja) : 08.00 - 15.30 WIB || Sistem Layanan WhatsApp BPS Kota Pekalongan (SYAWALAN) 082325817577

Desk Evaluasi Zona Integritas BPS Kota Pekalongan Menuju WBBM 2021

Desk Evaluasi Zona Integritas BPS Kota Pekalongan Menuju WBBM 2021

12 November 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya



Pada tanggal 12 November, BPS Kota Pekalongan mendapatkan undangan dari KemenpanRB untuk mengikuti desk evaluation Zona Integritas Tahun di lingkungan Badan Pusat Statistik Tahun 2021 yang dilaksanakan melalui zoom meeting. Ada sejumlah 137 unit kerja yang sudah lolos administrasi dan evaluasi pendahuluan, diundang mengikuti Desk evaluasi Zona Integritas di Badan Pusat Statistik tahun 2021 ini dari tanggal 12-17 November 2021. Sejumlah 20 unit kerja  mengikuti desk evaluasi Zona integritas tahun 2021 dengan pengajuan predikat WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani), dan 117 unit kerja mengikuti desk evaluasi Zona integritas 2021 dengan pengajuan predikat WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi). 

Ditengah kesibukan kegiatan survei rutinan, SITASI, Pra Pemutakhiran SP 2020 Long Form, dan kegiatan lainnya, BPS Kota Pekalongan tetap bersemangat mempersiapkan diri untuk mengikuti desk evaluasi Zona integritas di lingkungan Badan Pusat Statistik tahun 2021 pengajuan predikat WBBM. Dimulai dari penyusunan LKE, Paparan, survey customer list SHPRB, dan lain lain.  

BPS Kota Pekalongan mendapat kesempatan mengikuti desk evaluasi ini pada pukul 13.30-15.00, yang diuji oleh 2 orang evaluator Tim dari KemenpanRB yaitu ibu Etika dan Ibu Nafi. Selama 1,5 jam BPS Kota Pekalongan mengikuti acara ini dengan lancar tanpa hambatan apapun. Pada 30 menit pertama diisi dengan  paparan yang dibawakan oleh Bapak Drs. Rahyudin, MSi, dan 60 menit berikutnya adalah sesi diskusi yang diisi dengan pertanyaan dari evaluator Tim KemenpanRB. 

Dalam paparannya, Drs. Rahyudin, M.Si memaparkan capaian hasil kegiatan pembangunan Zona Integritas pada 6 area perubahan yang telah dilakukan (before dan after) yang telah dilakukan setelah mendapat predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi), identifikasi dan mitigasi risiko integritas dalam pelayanan pada unit kerja, upaya pembinaan data sektoral yang dilakukan kepada K/L/D/I, pola rekrutmen mitra BPS dan pengawasan kualitas data dari mitra BPS, upaya menjaga keamanan data survei, upaya singkronisasi satu data daerah dan perilisan data  daerah dalam angka,  dan inovasi untuk meningkatkan pelayanan, kinerja, dan penguatan integritas.

Sesi diskusi dan tanyajawab diisi dengan 11 pertanyaan dari evaluator, alhamdulillah kesebelas pertanyaan dapat dijawab dengan lancar. Selain itu juga dilakukan demo aplikasi inovasi BPS Kota Pekalongan antara lain aplikasi Siaga, Canting, Sidomukti.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Pekalongan (Statistics of Pekalongan Municipality)Jl. Singosari Kota Pekalongan 51111

Telp (0285) 423504 Faks (0285) 4420122

Mailbox : bps3375@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik