Evaluasi Survei Neraca Tahunan dan Refreshing Survei Neraca Triwulanan - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Pekalongan

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Pekalongan waktu layanan Senin - Jum'at (sesuai hari kerja) : 08.00 - 15.30 WIB || Sistem Layanan WhatsApp BPS Kota Pekalongan (SYAWALAN) 082325817577

Evaluasi Survei Neraca Tahunan dan Refreshing Survei Neraca Triwulanan

Evaluasi Survei Neraca Tahunan dan Refreshing Survei Neraca Triwulanan

14 September 2022 | Kegiatan Statistik


Menjelang mulai dilaksanakannya kegiatan besar Regsoksek Tahun 2022, Tim Neraca BPS Kota Pekalongan kembali mengadakan pertemuan monitoring dan evaluasi (monev) petugas pada Selasa (13/9). Pertemuan tetap dilaksanakan meskipun tanpa kehadiran Ketua Tim Neraca yang sedang menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi ke-1 Pendataan Awal Regsosek Tahun 2022. Pertemuan monev petugas dibuka oleh Plh. Kepala BPS Kota Pekalongan, Bapak Triyadi Anugerah Suharto, S.E. 

Selain melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan survei neraca tahunan, pertemuan juga dimanfaatkan untuk melakukan refreshing materi SKKRT dan SKLNPRT yang pelaksanaan juga dimulai di Bulan September 2022. Refreshing dilakukan karena adanya pergantian petugas triwulan Survei Neraca dan Produksi BPS Kota Pekalongan di triwulan tiga ini. Petugas dapat mengikuti refreshing materi dengan baik karena sudah melaksanakan survei tahunan yang konsep dan definisinya tidak jauh berbeda dengan konsep survei triwulanan.       
Meski kegiatan besar Regsosek Tahun 2022 sudah mulai gencar dilaksanakan persiapannya namun kegiatan survei juga tetap harus berjalan. Oleh karena itu, petugas harus pandai dalam mengatur waktu dan memberikan penjelasan kepada responden terkait akan banyak petugas yang datang melakukan survei yang berbeda pada bulan September s.d Oktober 2022. Semoga dengan sedikit penjelasannya dari petugas, responden tetap menyambut petugas yang datang dengan pintu terbuka. (AM)
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Pekalongan (Statistics of Pekalongan Municipality)Jl. Singosari Kota Pekalongan 51111

Telp (0285) 423504 Faks (0285) 4420122

Mailbox : bps3375@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik